PENAJAM – Personel Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Penajam Paser Utara terima piagam penghargaan dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten PPU ke-23 yang dilaksanakan di Aula Lantai I Kantor Bupati, Selasa pagi (11/03/2025).
Beberapa atlet yang bekerja sebagai personel Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten PPU yang sukses meraih medali emas di ajang PON XXI Aceh Sumatera 2024 dan Tarung Derajat PON ke-XXI 2024 Medan Tingkat Nasional menerima piagam peghargaan yang diberikan langsung oleh Bupati PPU dalam peringatan HUT Kabupaten PPU ke-23.
Personel Satpol PP PPU yang meraih emas di ajang PON XXI Aceh Sumatera 2024 Cabang Olahraga (Cabor) Hockey Outdoor yaitu Praja Asdillah Wijaya, Praja Ardam dan Praja Sandra Ahmadi. Serta dalam Cabor Tarung Derajat 54,1 Kg-58 Kg adalah Praja Gamariah.
Tidak hanya di PON XXI Aceh Sumatera 2024 Praja Gamariah juga mendapatkan medali perak di ajang Tarung Derajat Putri PON XXI 2024 Medan Tingkat Nasional. Gamariah mengaku bersyukur dan menyampaikan terima kasih atas dukungan dan doa dari seluruh pihak.
“Alhamdulillah saya sangat bangga dan bahagia karena telah berhasil mendapatkan medali di kejuaraan PON Aceh-Sumut 2024 cabang olahraga Tarung Drajat, saya juga berterimakasih kepada keluarga serta teman-teman atas dukungan dan doanya, dan semoga dengan pencapaian saya ini dapat memotivasi khususnya atlet di PPU hingga sampai ke ajang Sea Games” Ucap Gamariah.
Piagam peghargaan tersebut masing-masing diserahkan langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten PPU di Aula Lantai I Kantor Bupati dan sebagiannya diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten PPU di lantai III Kantor Bupati saat peringatan HUT PPU ke-23.
(REGITA/HUMAS SATPOL PP)
